Beasiswa selalu menjadi hal yang paling di tunggu-tunggu oleh banyak kalangan pelajar dan mahasiswa, hal ini cukup beralasan karna bagaimana pun juga melalui beasiswa itulah proses pendidikan menjadi lebih mudah dijangkau terutama untuk urusan pembiayaan.

Tak mengherankan bila program beasiswa pun selalu ramai dengan jumlah pendaftar yang berkali – kali lipat dari kuota yang tersedia, maka dari itu memperhatikan berbagai persyaratan yang dibutuhkan serta cara mendaftar menjadi hal yang cukup berpengaruh terhadap keberhasilan anda untuk bisa lolos dalam proses seleksi program beasiswa tersebut.

Terlepas dari itu semua, beasiswa tetaplah menjadi salah satu alternative terbaik yang bisa membantu pemerataan pendidikan di Indonesia, seperti yang kali ini diadakan di Provinsi Kalimantan Timur. Di bawah kepemimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Isran Noor dan Hadi Mulyadi, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akhirnya kembali meluncurkan program beasiswa di tahun ini, yakni program Beasiswa Stimulan yang berlaku untuk semua jenjang pendidikan. Adapun pendaftaran pogram beasiswa stimulan sendiri dibagi ke dalam dua kategori, yaitu umum dan khusus.

Persyaratan Dan Cara Pendaftaran Beasiswa Kaltim Stimulan Umum

Bagi anda yang penasaran dan ingin segera mendaftarnya, pastikan anda juga memenuhi beberapa persyaratan yang ditetapkan dalam masing – masing kategorinya seperti berikut ini.

Prestasi Akademik

Berikut adalah persyaratan khusus bagi program beasiswa kaltim stimulan umum yang melalui jalur prestasi akademik.

  • Masih aktiv menjadi Siswa / Santri / Mahasiswa dan berdomisili di Kalimantan Timur yang dibuktikan melalui NIK atau KTP elektronik dan / atau Kartu Keluarga Kaltim
  • Masih menjadi mahasiswa aktif yang dibuktikan dengan kepemilikan Kartu Mahasiswa dan disertai dengan Surat Keterangan Aktif Kuliah dan Kartu Rencana Studi (KRS) dari Perguruan Tinggi yang memiliki izin resmi penyelenggaraan program studinya yang terakreditasi B, namun bukan merupakan pendidikan jarak jauh atau kelas jauh kecuali untuk Universitas Terbuka (UT)
  • Fotokopi transkrip nilai bagi mahasiswa dan raport untuk pelajar
  • Fotokopi buku rekening aktif atas nama pendaftar atau calon penerima beasiswa sesuai dengan kartu identitas diri
  • Surat yang menyatakan sedang tidak menerima bantuan beasiswa dari pihak manapun, kecuali untuk program beasiswa yang bersifat pendanaan bersama
  • Fotokopi Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional khusus bagi mahasiswa di semester 1
  • Sertifikat / Piagam / Penghargaan Tingkat Nasional dan / atau Internasional dengan kategori juara 1, 2, atau 3, yang diraih setidaknya pada 2 tahun terakhir sebelum pendaftaran
  • Mengisi formulir beasiswa melalui laman resmi beasiswa kaltim stimulant
  • Melengkapi dokumen pelengkap lainnya sesuai dengan ketentuan yang ada di form registrasi

Prestasi Non Akademik

Berikut adalah persyaratan khusus bagi program beasiswa kaltim stimulan umum yang melalui jalur prestasi non-akademik.

  • Melengkapi sejumlah syarat pendaftaran umum seperti yang ada pada beasiswa prestasi akademik
  • Melampirkan fotokopi Sertifikat / Piagam / Penghargaan Tingkat Provinsi dengan kategori juara 1, 2, atau 3, yang didapat pada saat menempuh pendidikan SMA / Sederajat atau setidaknya maksimal dalam 2 tahun terakhir ketika mendaftar
  • Menyertakan Tugas Akhir / Skripsi / Thesis / Desertasi seperti yang sudah diatur dalam persyaratan program beasiswa kaltim stimulan kategori umum untuk prestasi akademik
  • Melampirkan proposal yang telah disetujui oleh dosen pembimbing kampus
  • Membuat Surat Pernyataan yang menyatakan sanggup untuk segera menyelesaikan Tugas Akhir / Skripsi / Thesis / Desertasi yang sedang dibuat

Persyaratan Pendaftaran Beasiswa Kaltim Stimulan Khusus

Jika tadi adalah persyaratan untuk beasiswa kaltim stimulan umum, maka yang berikut ini merupakan persyaratan pendafataran Beasiswa Kaltim Tuntas untuk kategori beasiswa khusus.

Kurang Mampu

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Fotokopi kartu peserta Program Keluarga Harapan (PKH) atau Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kepala Desa / Lurah / Camat setempat sesuai tempat tinggal

Disabilitas atau Berkebutuhan Khusus

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Fotokopi surat keterangan penyandang disabilitas dari lembaga berwenang

Berasal dari daerah Pedalaman, Terpencil, Terluar, dan Terisolir (3T)

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Fotokopi surat keterangan yang menyatakan berasal dari pedalaman, terpencil, terluar dan terisolir dari Kepala Desa atau perangkat desa setempat

Anak / Cucu Veteran

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Surat Keterangan Anak atau cucu kandung dari veteran legiun setempat

Pelajar SMK Yang Sedang Mengikuti Sertifikasi Keahlian

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Ijazah SMK bagi yang sudah lulus, atau surat keterangan lulus bagi yang belum memperoleh ijazah
  • Surat keterangan sedang mengikuti sertifikasi keahlian atau keterampilan dari pihak penyelenggara prohram tersebut

Anak Korban Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT)

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Surat Keterangan dari Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan, dan Perlindungan Anak (DKP3A) Provinsi Kalimantan Timur yang menyatakan pendaftar merupakan korban dari kekerasan dalam rumah tangga

Hafidz / hafidzoh

  • Melengkapi syarat pendaftaran seperti yang ada dalam persyaratan beasiswa umum kategori prestasi akademik
  • Fotokopi sertifikat / Syahadah dari lembaga terkait dan dilegalisir oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi dan / atau Kabupaten Kota

Cara Mendaftar Beasiswa Kaltim Stimulan

Jika anda sudah mengetahui semua syarat di atas dan sekiranya mampu memenuhi semua syarat tersebut, maka kini giliran anda untuk mendaftarkan diri anda dalam program beasiswa kaltim stimulant 2022 dan berikut adalah beberapa langkah mudah yang wajib anda ketahui.

  • Mengisi formulir pendaftaran secara online melalui laman resmi beasiswa kaltim stimulant
  • Mengisi data diri dengan benar sesuai identitas
  • Menunggu proses verifikasi dari Badan Pengelola Beasiswa Tuntas (BPBT)
  • Menunggu proses lanjutan verifikasi dari Disdikbud Kaltim
  • Mengikuti undangan tes wawancara apabila lolos dalam seleksi administrasi

Itulah beberapa hal penting tentang beasiswa kaltim stimulan yang wajib anda ketahui, beberapa kategori mungkin ada yang cocok dan bisa dipenuhi namun anda tetap harus menentukan satu saja kategori yang paling cocok dengan data pribadi anda.

Pastikan semua persyaratan umum dan khusus seperti di atas telah anda penuhi dengan sesuai, karna jika tidak maka anda akan gagal diverifikasi oleh pihak BPBT dan pendaftaran anda dinyatakan gagal dalam seleksi administrasi. Maka dari itu pastikan anda sudah benar dalam mengunggah semua berkas yang dibutuhkan sesuai dengan syarat dari masing – masing kategori yang ada demi terhindar dari kegagalan. Jadi, kategori mana yang akan anda daftar?

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment