Universitas di Turki Yang Menyediakan Beasiswa

Tanpa disadari ternyata ada cukup banyak Universitas di Turki yang menyelenggarakan program beasiswa, tidak hanya dari pihak Pemerintah saja tetapi juga diselenggarakan oleh pihak kampus itu sendiri. Beasiswa yang ditawarkan juga sangat beragam mulai dari jenjang pendidikan S1 hingga S3.

Namun tentu saja program beasiswa semacam ini juga memiliki sejumlah persyaratan khusus dalam sesi seleksi penerimaannya, jadi bagi anda yang tertarik untuk mencobanya maka wajib untuk memahami persyaratan dan segala hal yang berkaitan dengan program beasiswa tersebut.

Universitas di Turki Yang Menyediakan Beasiswa

Sebagaimana diketahui, sampai saat ini Turki memang masih menjadi salah satu negara tujuan pelajar dari Indonesia, tidak hanya karna pendidikan yang murah saja tetapi juga biaya hidupnya yang cukup terjangkau.

Kualitas pendidikan di sana juga sangat baik, karena Turki sendiri telah mengadopsi sistem pendidikan Eropa sejak puluhan tahun yang lalu. Dari pada penasaran, berikut adalah beberapa universitas di Turki yang menyediakan beasiswa dan bisa anda coba.

KOC University

Bagi anda yang ingin melanjutkan beasiswa tingkat magister atau S2 maka KOC University bisa menjadi pilihan yang tepat, sebab bila anda berhasil mendapatkan beasiswa di sana maka nantinya anda juga akan mendapat dukungan finansial dan bantuan biaya kuliah hingga mencapai $ 15 ribu per tahunnya.

Adapun pendaftaran untuk program beasiswa KOC University sendiri akan dimulai pada bulan juni 2022 nanti, jadi pastikan anda siap untuk mengikuti dan berikut adalah beberapa kriteria yang wajib anda penuhi.

  • Telah dinyatakan lulus dari lembaga terakreditasi dan diakui oleh Dewan Pendidikan Tinggi Turki khusus bagi lulusan luar negeri
  • Pernah bekerja sebagai professional minimal selama dua tahun terakhir
  • Mahir berbahasa Inggris
Beasiswa Bergengsi  Ingin Kuliah di Prancis? Ikuti Beasiswa Kuliah S2 Manajemen Kebakaran Hutan, Simak Infonya

Middle East Technical University (METU)

Program Beasiswa yang satu ini mungkin akan cocok bagi anda yang ingin mendaftar kuliah pada jenjang S1, benefit yang diberikan juga sangat menarik yakni berupa potongan biaya kuliah mulai dari 25% hingga 100%. Pendaftaran beasiswa ini juga akan dibuka pada bulan juli 2022 nanti, jadi pastikan anda mengetahui berbagai persyaratan untuk mendaftarnya dan berikut ini adalah sejumlah kriteria khusus yang wajib anda penuhi.

  • Telah dinyatakan lulus atau sedang menjalani pendidikan di tahun terakhir dari lembaga pendidikan menengah yang terakreditasi
  • Bukan warga Negara atau keturunan darah Turki termasuk Republik Turki Siprus Utara
  • Memenuhi persyaratan skor minimum dari hasil ujian yang berbasis internasional atau negara lain yang juga menyelenggarakannya

Ankara University

Bagi anda yang ingin mendaftar di universitas Ankara, maka anda juga bisa memanfaatkan program beasiswa YTB yang disediakan khusus oleh pemerintah Turki kepada semua warga negara asing yang ingin melanjutkan kuliahnya di Turki. Ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan apabila anda berhasil diterima dalam program beasiswa ini, seperti gratis biaya kuliah, uang akomodasi, tiket pesawat pulang dan pergi, serta masih banyak lagi benefit lainnya yang akan anda peroleh.

Kebijakan Pemerintah Turki

Seperti yang sudah disebutkan di atas, Pemerintah Turki juga nampaknya tidak tanggung ā€“ tanggung dalam menyelenggarakan program beasiswanya karna para peserta nantinya akan mendapat tunjangan bulanan hingga mencapai 1.000 TL atau sekitar Rp 1 juta per bulan khusus untuk beasiswa di jenjang S1, 1.400 TL atau sekitar Rp 1.4 juta per bulan untuk beasiswa di jenjang pendidikan S2, dan 1.800 TL atau sekitar Rp 1.9 juta per bulan khusus bagi penerima beasiswa S3. Selain itu, Beasiswa Turki juga turut menanggung seluruh biaya perkuliahan dan penempatan program, akomodasi, tiket pesawat, asuransi kesehatan, hingga pemberian kursus bahasa Turki selama 1 tahun sebelum masa perkuliahan dimulai.

Beasiswa Bergengsi  Pendaftaran ASEAN University Network Scholarship 2023 Dibuka, Beasiswa S2 & S3 di China dengan Banyak Benefit

Adapun durasi beasiswa akan berlangsung sepanjang program studi ditempuh, ditambah dengan kursus bahasa Turki satu tahun. Itu artinya untuk beasiswa S1 maka durasi beasiswanya akan menyesuaikan dengan lamanya masa program studi yakni sekitar 4 sampai 6 tahun ditambah dengan kursus bahasa Turki setahun. Sementara untuk beasiswa S2 maka akan berlangsung selama 2 tahun ditambah kursus bahasa Turki 1 Tahun, sedangkan pada program beasiswa S3 maka akan berlangsung selama 4 tahun dengan tambahan 1 tahun kursus bahasa Turki.

Menariknya lagi, program Beasiswa Turki 2022 ini tidak mewajibkan para pendaftarnya untuk mengajukan aplikasi terpisah saat mendaftar di universitas, dikarenakan pihak penyelenggara telah menerapkan sistem terpadu yang menyediakan layanan untuk penempatan langsung ke universitas yang diinginkan. Dengan demikian maka anda akan langsung bisa mendaftar ke universitas yang diminati hanya dengan menggunakan satu formulir aplikasi saja, jadi saat nantinya anda diterima di program beasiswa tersebut maka secara otomatis akan diterima juga di universitas yang telah anda pilih sebelumnya.

Di sisi lain, sistem pembelajaran yang disampaikan dalam kelas juga tidak selamanya menggunakan bahasa Turki saja melainkan juga terdapat penggunaan bahasa lainnya, seperti bahasa Inggris, Arab, atau Perancis sebagai bahasa pengantarnya. Anda sebagai pendaftar hanya perlu memiliki sertifikat kemampuan bahasa asing yang diakui internasional, seperti TOEFL dan IELTS, meski ada juga beberapa universitas yang menetapkan syarat tambahan seperti GRE, GMAT, atau SAT terutama apabila anda berhasil maju hingga tes wawancara dengan tim penyeleksi di sana.

Persyaratan Umum

Beberapa universitas di atas telah disertai dengan sejumlah persyaratan khusus, namun bukan berarti tidak ada persyaratan lainnya karna terdapat juga persyaratan umum yang wajib dipenuhi oleh para pendaftar dan berikut di antaranya.

  • Tidak terdaftar sebagai mahasiswa di universitas Turki manapun di jenjang studi yang dilamar
  • Telah dinyatakan lulus dari jenjang SMA / sederajat, sarjana, atau master sebelum bulan agustus 2022 sesuai dengan ketentuan dari masing ā€“ masing program beasiswa
  • Berusia maksimal 21 tahun untuk program sarjana S1, 30 tahun untuk program master, dan maksimal 35 tahun untuk program doctoral
  • Memiliki prestasi akademik minimal 70% untuk sarjana, 75% untuk master dan doktor, serta 90% untuk kedokteran, kedokteran gigi, dan / atau farmasi.
Beasiswa Bergengsi  Pendaftaran Beasiswa Stipendium Hungaricum 2023 Telah Dibuka, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

Syarat Dokumen

Tidak hanya persyaratan umum seperti di atas, beberapa dokumen penting juga dibutuhkan para proses pendaftaran dan berikut di antaranya.

  • KTP atau Paspor
  • Pasfoto terbaru dengan latar belakang berwarna
  • Ijazah atau surat keterangan lulus sementara bagi yang belum memilikinya
  • Transkrip nilai akademik
  • Nilai ujian sertifikasi internasional meliputi GRE, GMAT, DELF, YDS, YƖS, atau yang lainnya sesuai dengan permintaan dari pihak universitas atau program studi yang dipilih
  • Proposal penelitian yang disertai dengan contoh karya tulis khusus bagi pelamar PhD

Itulah sekelumit info tentang universitas di turki yang menyediakan beasiswa tahun 2022, pastikan anda tidak ketinggalan informasi lebih lanjut dengan mengunjungi laman resmi dari masing ā€“ masing universitas tersebut dan sanggup memenuhi seluruh persyaratan yang ditetapkan agar bisa lolos dalam proses seleksinya. Selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *