Jika dibandingkan dengan program beasiswa lainnya, yang satu ini mungkin tidak akan seramai beasiswa di Negara eropa lainnya seperti misalnya Inggris atau Jerman yang setiap tahunnya selalu dibanjiri oleh banyak pendaftar. Namun program beasiswa dari pemerintah Italia juga layak untuk menjadi alternativ bagi anda yang ingin melanjutkan pendidikan di jenjang perguruan tinggi luar negeri.

Melalui kerjasama antara Kementerian Luar Negeri dan Internasional Italia (MAECI), program beasiswa yang satu ini bisa diperoleh dalam bentuk hibah yang kemudian bisa digunakan sebagai bantuan pembiayaan kuliah di jenjang master maupun doktoral, termasuk dengan kuliah di sekolah tinggi kesenian, musik, dan dance (AFAM) di Italia, serta bagi siapa saja yang ingin melakukan riset singkat di sejumlah universitas terbaik di Italia atau lembaga riset lainnya.

Tidak hanya itu, beasiswa ini juga menawarkan adanya program pelatihan bahasa dan kebudayaan Italia yang akan berlangsung selama beberapa bulan saja. Menariknya, para penerima beasiswa dari Pemerintah Italia ini nantinya akan memperoleh tunjangan hingga 900 Euro setiap bulannya yang ditransfer langsung ke rekening bank Italia dari masing – masing peserta beasiswa tersebut.

Selain itu masih ada juga asuransi kesehatan dan kecelakaan dari MAECI selama berlangsungnya program beasiswa, termasuk dengan pembebasan biaya pendaftaran dan kuliah. Perlu diketahui, beasiswa khusus untuk jenjang S2, S3, kuliah seni, dan riset akan berlangsung selama 6 sampai 9 bulan.

Namun periode tersebut masih bisa diperpanjang dengan pengajuan ulang di tahun berikutnya sesuai kinerja akademik yang telah diraih. Sedangkan untuk program beasiswa kursus bahasa dan kebudayaan Italia akan berlangsung selama 3 bulan yang bisa dilakukan selama periode perkuliahan yang dijadwalkan bakal dimulai pada 1 November sampai 31 Oktober 2023 mendatang.

Beasiswa Dari Pemerintah Italia Untuk Program S2, S3, Dan Riset 2022

Persyaratan Umum

Seperti halnya program beasiswa lainnya, berikut adalah sejumlah persyaratan umum yang harus dipenuhi oleh semua pendaftar.

  • Mahasiswa internasional yang tidak tinggal menetap di Italia atau warganegara Italia yang tinggal di luar negeri dengan memenuhi syarat akademik yang diperlukan untuk mendaftar ke beberapa universitas di Italia
  • Berusia maksimal 28 tahun khusus untuk pendaftar di jenjang master, perguruan tinggi program Seni, Musik, dan Dance (AFAM), atau kursus bahasa dan kebudayaan Italia
  • Berusia maksimal 30 tahun khusus untuk pendaftar di program PhD
  • Berusia maksimal 40 tahun khusus untuk pendaftar di program riset di bawah asuhan akademik
  • Memiliki sertifikat mahir berbahasa Italia dengan syarat minimum adalah level B2 dengan mengacu pada standar CEFR, khusus bagi calon mahasiswa dengan penggunaan bahasa italia dalam proses perkuliahan

Cara Pendaftaran

Perlu diketahui, pendaftaran program beasiswa dari Pemerintah Italia 2022 – 2023 ini hanya dilakukan secara online melalui laman resmi Study in Italy. Anda dapat melengkapi sejumlah formulir pendaftaran untuk mengajukan aplikasinya secara online. Adapun batas pendaftarannya adalah 9 Juni 2022, jadi segeralah daftarkan diri anda saat ini juga sebelum pendaftaran berakhir.

Nantinya seluruh aplikasi yang masuk akan dinilai langsung oleh komite yang ditunjuk oleh Kedutaan Italia di negara masing – masing, termasuk dengan pengumuman hasil seleksi beasiswa yang juga akan diumumkan oleh tiap kedutaan Italia di Negara asal pendaftar itu sendiri.

Demikian informasi tentang beasiswa dari pemerintah Italia 2022 – 2023, semoga bermanfaat.

Bagikan:

Tags:

Leave a Comment