Dalam upayanya memutus mata rantai kemiskinan melalui bidang pendidikan, CT ARSA Foundation kembali bekerjasama dengan Universitas Prasetiya Mulya dalam menyelenggarakan program bertajuk Beasiswa Bakti Indonesia.
Ketua CT ARSA Foundation, Anita Ratnasari Tanjung, mengungkapkan rasa bangganya karna program beasiswa Bakti Indonesia akhirnya kembali dibuka di tahun ketiganya. Ia juga mengatakan bahwa Prasetiya Mulya merupakan salah satu kampus favorit bagi kalangan siswa siswi Sekolah Unggulan CT ARSA, hal itu semakin didukung dengan adanya pelayanan pendidikan terbaik dan fasilitas penunjang yang lengkap.
Menurutnya, total lulusan SMA Unggulan di CT ARSA yang sudah diterima di Prasetiya Mulya ada 90 siswa, ia pun berharap agar nantinya bisa menjadi lebih banyak lagi.
Dalam pertemuannya pada hari sabtu lalu, Anita juga menegaskan bahwa meski berasal dari keluarga yang kurang mampu, namun siswa dari Sekolah Unggulan CT ARSA memiliki hak yang sama untuk bisa sukses. Karena alasan itulah maka melalui CTARSA Foundation akan terus berusaha membangun sekolah di berbagai lokasi demi menyetarakan pendidikan.
Lebih lanjut, Anita juga menyebut bahwa upaya yang dilakukan CT ARSA Foundation dalam penandatangan MoU Beasiswa Bakti Indonesia dengan Universitas Prasetiya Mulya semata adalah untuk memberi kesempatan bagi lebih banyak siswa siswi dalam menggapai impiannya, yakni mendapat pendidikan yang berkualitas.
Leave a Comment