Kabar gembira kali ini datang untuk anda yang ingin melanjutkan pendidikan kuliah di jurusan perhotelan dan pariwisata khususnya di negara Australia, karena International College of Management Sydney (ICMS) saat ini sedang membuka program beasiswa S1.
ICMS sendiri merupakan sebuah institusi khusus yang menyelenggarakan pendidikan jenjang S1 dan S2 khususnya di bidang Business, Hospitality Management, International Tourism, serta Global Brand Management.
Berlokasi di Manly, kota pinggiran yang ada di bagian utara Sydney, kampus ICMS bisa dicapai dengan menggunakan kapal Ferry hanya dalam waktu 17 menit saja dari Circular Quay / pelabuhan yang berada di pusat kota Sydney.
Didirikan pada tahun 1996, ICMS mempunyai gedung kampusnya sendiri yang diberi nama “the castle on the hill” karena memiliki arsitektur bangunan yang sangat cantik dan telah berusia lebih dari 134 tahun.
ICMS juga menempati peringkat 1 terbaik di Australia untuk jurusan Event Management & Hospitality Management dalam hal kesiapan kerja dan profesionalisme mahasiswanya sebagaimana dalam peringkat NSW Premier’s Export Award 2023.
Selain itu, kampus tersebut juga memiliki Graduate Employment Rate yang jauh lebih tinggi dibandingkan universitas yang ada di Group of Eight (Go8) Australia, sekaligus juga menempati peringkat Top 8 terbaik untuk Overall Employment in Australian Higher Education sebagaimana yang dirilis QILT Graduate Survey 2023.
Hebatnya lagi, semua mahasiswa internasional yang sempat merayakan kelulusan di bulan November 2022 lalu juga diketahui telah bekerja di sejumlah perusahaan terbaik dunia. Menarik bukan?
Benefit Beasiswa
Pada program beasiswa ICMS Internasional Scholarship kali ini, ICMS menawarkan bantuan berupa potongan uang biaya kuliah hingga 15 ribu AUD atau sekitar Rp 161 juta khusus untuk jenjang pendidikan S1 tahun 2023.
Persyaratan Beasiswa
Berikut ini adalah sejumlah persyaratan untuk mendaftar di program beasiswa ICMS International Scholarship 2023.
- Bukan warga negara Australia(calon mahasiswa internasional)
- Bukan mahasiswa ICMS atau tidak sedang kuliah di ICMS
- Memiliki nilai rapor akhir serta ijazah SMA / A Level / IB untuk mendaftar kuliah jenjang S1 atau transkrip nilai serta ijazah S1 untuk mendaftar kuliah jenjang S2 di ICMS
- Salinan / fotokopi passport
- Hasil tes bahasa Inggris (IELTS atau TOEFL).
Demikian lah informasi beasiswa kuliah S1 dan S2 di Australia melalui program beasiswa ICMS International Scholarship 2023, khususnya untuk jurusan perhotelan dan pariwisata di Australia. Bagi anda yang tertarik, maka bisa mengikuti session info yang akan diadakan secara luring pada tanggal 14 Januari 2023.
Untuk informasi selengkapnya terkait program beasiswa ICMS International Scholarship 2023 dan pendaftarannya bisa anda kunjungi langsung di laman https://www.jackstudy.co.id/. Semoga bermanfaat.
Leave a Comment