Ingin Kuliah Gratis S1 di ITT Purwokerto? Ikuti Beasiswa Penuh FON 2023, Ini Syarat Lengkapnya

Kabar gembira datang untuk kamu yang baru saja lulus dari SMA / SMK sederajat, karena kali ini Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) kembali menghadirkan Program Beasiswa FON 2023.

Ini merupakan program bantuan pendidikan hasil kerjasama ITTP dengan Forum OSIS Nasional (FON), di mana setiap pendaftar berasal dari siswa – siswi mantan pengurus OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) se-Indonesia melalui proses seleksi nilai rapor. Dengan kata lain, tak ada tes atau ujian lainnya untuk bisa mendapatkan beasiswa ini, karena semua didasarkan pada prestasi nilai rapor semasa sekolah.

Benefit Beasiswa

Melansir dari laman resmi ITTP, berikut adalah beberapa keuntungan yang diberikan kepada para penerima beasiswa melalui Program Beasiswa FON 2023, di antaranya:

  • Gratis biaya kuliah 100%
  • Bebas dana pembangunan (Free UP3)
  • Bebas dari sumbangan dana pengembangan pendidikan (free SDP2)
  • Subsidi 50% SDP2

Persyaratan Beasiswa

Bagi kamu yang tertarik untuk mengikuti program beasiswa FON 2023 ITT Purwokerto, berikut adalah sejumlah persyaratan yang harus dipenuhi:

  • Lulus dari tingkat SMA / SMK / MA sederajat tahun 2021 – 2023 (jurusan IPA / IPS / Agama / Bahasa / Teknik / Non Teknik)
  • Memiliki nilai rapor rata – rata minimal 70 di semester 1 – 5 pada mata pelajaran Matematika, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia
  • Pernah menjadi anggota / pengurus OSIS selama sekolah
  • Mengikuti / mem-follow akun IG @pmb_ittelkompurwokerto dan @forumosisnasional

Persyaratan Dokumen

Selain semua kriteria di atas, beberapa dokumen juga wajib kamu siapkan untuk mengikuti program beasiswa FON 2023, di antaranya:

  • Kartu pelajar (surat keterangan pelajar aktif)
  • Sertifikat pernah mengikuti kegiatan di luar sekolah, baik akademik maupun non akademik
  • Surat pernyataan keaslian dokumen
  • Surat keterangan sebagai atau pernah menjadi pengurus OSIS
  • Daftar riwayat hidup
Beasiswa Bergengsi  Ayo Daftar Beasiswa Pendidikan Creativa 2022 untuk D3 D4 S1 S2! Ini Persyaratannya

Demikian lah tadi informasi beasiswa kuliah S1 di Institut Teknologi Telkom Purwokerto melalui program FON 2023. Bagi anda yang tertarik maka segeralah lakukan pendaftaran sebelum tanggal 28 Februari 2023. Selamat mencoba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *