Untuk beberapa orang, bisa mendapatkan pendidikan di sebuah unviversitas kenaaman luar negeri merupakan suatu hal yang sangat diidamkan dalam hidupnya. Bukan karna memberikan gengsi yang lebih tinggi tetapi juga sejumlah universitas di luar negeri memang dikenal memiliki sistem pendidikan yang sangat baik, tak mengherankan bila sampai saat ini hanya terdapat segelintir orang Indonesia saja yang berhasil menjadi mahasiswa di sana.
Tak dapat dipungkiri bahwa pada umumnya hanya orang – orang cerdas lah yang bisa mendapatkan pendidikan hingga sampai ke luar negeri, termasuk mereka yang datang dari kaum keluarga berada. Hal ini cukup beralasan mengingat biaya kuliah di luar negeri yang tidak lah murah, bahkan bisa dipastikan lebih mahal dari pada pendidikan dengan jenjang yang sama di universitas dalam negeri.
Meski demikian, menjalani masa perkuliahan di luar negeri dengan biaya yang besar bukan tidak mungkin untuk dilalui tanpa mengeluarkan uang sepeser pun, hal itu bisa terwujud hanya jika anda berhasil mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri. Ya, pemerintah di Indonesia memang sudah bekerjasama dengan berbagai lembaga pendidikan untuk dapat menyediakan beasiswa kuliah di luar negeri bagi mereka yang berprestasi.
Itu artinya, bagi anda yang kini masih berada di bangku sekolah menengah maka harapan untuk bisa kuliah di luar negeri pun sangat lah mungkin terjadi, namun tentu saja dengan syarat tertentu yang harus dipersiapkan jauh sejak sekarang. Bagi anda yang penasaran, berikut adalah beberapa cara mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri yang bisa anda coba.
Cara Mendapatkan Beasiswa Kuliah di Luar Negeri
Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris
Sebagai bahasa internasional yang telah digunakan untuk berkomunikasi oleh seluruh dunia, bahasa inggris juga turut menjadi syarat mutlak pada berbagai program beasiswa kuliah di luar negeri yang ada saat ini. untuk alasan itu lah maka sangat wajib bagi anda untuk dapat menyiapkan diri agar bisa meningkatkan kemampuan anda dalam berbahasa inggris, karna bagaimana pun juga hanya bahasa inggris lah yang nantinya bisa anda gunakan ketika berada di luar negeri.
Untuk tujuan itu lah maka anda bisa mulai membiasakan diri dengan menggunakan bahasa inggris, mulai dari belajar memperkaya kosakata dalam bahasa inggris sampai dengan mengikuti tes TOEFL dan IELTS yang sampai saat ini memang menjadi standar penerimaan dalam seleksi program beasiswa kuliah di luar negeri. Ingat lah bahwa bahasa merupakan sesuatu yang harus dipelajari setiap harinya sesering mungkin, semakin anda terbiasa dengan bahasa tersebut maka semakin menguasai pula anda terhadap bahasa inggris itu sendiri.
Membuat Motivation Letter
Perlu anda ketahui bahwa salah satu syarat yang dibutuhkan untuk mendaftar dalam program beasiswa adalah dengan membuat motivation letter, ini merupakan essay yang menunjukkan motivasi para pendaftar untuk mendapatkan beasiswa ke luar negeri yang diinginkannya, artinya semakin bagus anda membuat motivation letter maka semakin besar pula peluang anda untuk bisa diterima dalam program beasiswa kuliah di luar negeri yang anda ikuti.
Untuk alasan itu lah maka membuat essay yang menarik cukup menentukan keberhasilan anda, misalnya anda bisa menulis tentang ketertarikan anda dengan Negara tujuan tempat di mana universitas luar negeri itu berada, atau anda bisa memberikan alasan karna memiliki teman di Negara tujuan, yang pasti semakin unik dan menarik akan memberikan peluang lebih besar bagi anda untuk bisa lolos dalam seleksi penerimaan beasiswa luar negeri tersebut.
Anda bisa mulai berlatih membuat motivation letter dengan baik sejak sekarang, anda juga bisa menganggapnya sebagai media untuk bercerita dan mengungkapkan keinginan anda serta tujuan dalam menempuh kuliah di luar negeri nantinya. Ingat lah untuk selalu bisa menulis dengan tema yang menarik, unik, namun tetap terlihat natural asli buatan anda sendiri.
Kuatkan Tekad
Apabila anda belajar namun tidak memiliki tekad yang cukup kuat untuk bisa mendapatkan beasiswa kuliah ke luar negeri seperti tujuan awal anda, maka bisa jadi anda pun akan gagal mendapatkannya karna semangat yang anda miliki akan mudah goyah terutama bila suatu saat nanti anda mendapat tantangan baru dalam proses tersebut.
Bisa dikatakan bahwa hal inilah yang sebetulnya menjadi yang paling dasar dan harus dimiliki oleh semua orang apabila ingin bisa mewujudkan impiannya, dengan begitu maka anda harus menanamkan dalam diri anda sendiri bahwa anda memang mampu untuk mendapatkan apa yang selama ini diinginkan.
Anda tidak perlu ragu sedikit pun dalam berbagai hal, semua keinginan pastinya akan terwujud apabila anda memiliki motivasi yang tinggi dalam meraihnya. Anda harus tetap siap dengan semua resiko sesuai dengan keputusan anda sendiri, artinya anda tidak boleh menyerah begitu saja dan tetap harus melakukan hal yang sudah semestinya anda lakukan dalam upaya mewujudkan impian anda sendiri. Dengan tekad yang kuat maka anda akan berpeluang lebih besar dalam mengikuti seleksi pendaftaran beasiswa kuliah ke luar negeri.
Memilih Negara Tujuan
Dari sekian banyak cara untuk mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri, ada salah satu trik yang bisa anda coba untuk meningkatkan peluang anda diterima dalam program beasiswa tersebut, caranya adalah dengan memilih Negara tujuan yang cukup sedikit diminati oleh para pendaftar lainnya.
Artinya hanya ada beberapa calon pendaftar saja yang memilih tujuan Negara tersebut, dengan demikian maka persaingan pun tidak akan terlalu sulit bagi anda dan otomatis peluang anda untuk bisa lolos seleksi penerimaan beasiswa itu pun semakin besar pula.
Dengan kata lain, menghindari tren yang dilakukan oleh banyak calon peserta yang memilih Negara tujuan tertentu akan cukup memberikan anda peluang yang lebih besar dibandingkan jika anda mengikuti tren orang-orang lainnya yang secara bersamaan memilih tujuan Negara yang sama dan meningkatkan persaingan di dalamnya.
Menghubungi Lembaga Terkait
Cara yang satu ini mungkin jarang dilakukan oleh para peserta beasiswa lainnya, namun tetap bisa anda coba demi terwujudnya impian anda untuk bisa mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri. Caranya adalah dengan menghubungi lembaga terkait yang mengurus sekaligus turut ambil bagian dalam program beasiswa tersebut, dengan begitu maka anda bisa memperoleh informasi yang dibutuhkan langsung dari sumbernya.
Tidak hanya sekedar syarat untuk mendaftar di program beasiswa itu saja, akan tetapi anda juga mungkin bisa memperoleh informasi bocoran lainnya yang tidak diberitahukan secara formal dan bisa jadi akan sangat bermanfaat apabila info tersebut bisa memberikan peluang lebih besar bagi anda untuk diterima dalam program beasiswa itu sendiri.
Itulah beberapa cara mendapatkan beasiswa kuliah di luar negeri yang bisa anda coba, pastikan anda bisa melakukannya tahap demi tahap seperti yang sudah disebutkan di atas. Semoga informasi kali ini bisa bermanfaat, selamat mencoba.
Leave a Comment